Papa◗[03/05]

⌕ 🖇️ ▸ Papa; Inumaki Toge x Reader¡!
✎┊©Jujutsu Kaisen.
Story: ﹫ Nathalie ⑅
[532 Words].
▭૮₍ ˶ᵔ ᵕ ᵔ˶ ₎ა▬

❝Spesial.❞

[Name] berputar-putar dengan elegan bak putri kerajaan, seraya tersenyum, ia berujar senang di hadapan ayahnya, "Papa! Aku sudah siap dengan dress baru yang papa kemarin belikan, hehe!"

"Hmm. . . Shake. . ." Toge meletakkan tangan kanannya di dagu, seolah tengah menilai sesuatu yang kurang dari penampilan anak kesayangannya pagi ini.

"Emm, ada apa papa? apa ada yang salah dengan penampilanku?" tanya [Name], mendekati sang papa seraya memiringkan sedikit kepalanya ke kanan dengan imut.

"Ah! rambut." ujar Toge singkat, lantas mulai saja berlari ke kamar, dan kembali dengan sebuah sisir rambut dan ikat rambutnya, paket complete untuk seorang perempuan.

"Papa ikat 'kan, ayo duduk disini." Toge menepuk-nepuk pahanya, memberi isyarat untuk sang anak untuk duduk di pangkuannya.

"Oh. . . oke papa." [Name] anak yang penurut, dengan cepat ia duduk di pangkuan ayahnya, sedang sang ayah- Toge kini sibuk menyisiri surai panjang sang anak yang selaras dengan miliknya.

"Kalau papa sisir terlalu keras dan rasanya sakit, bilang pada papa ya. . ."

[Name] mengangguk pelan, "Umn! Tentu saja!"

Srett!

Toge dengan telaten menyisiri rambut [Name] dengan lembut.

Diam-diam, sang ayah- Toge, berdecak kagum dengan rambut anaknya sendiri yang begitu panjang, harum dan begitu halus, tanpa ia ketahui rupanya sang anak begitu rajin merawat rambutnya hingga sepanjang dan seindah ini.

"Rambutmu bagus." puji sang ayah, mengundang rasa senang pada hati [Name].

"Hehe, terima kasih pujiannya papa! rambut papa juga bagus dan sangat lembutt!" [Name] berujar seraya terkekeh.

"Haha, itu artinya kau anak papa." Toge ikut terkekeh pelan, jemarinya masih setia menyisiri dan mengikat rambut [Name] dengan ala kuncir dua yang imut.

"Ah. . . tiba-tiba aku teringat tentang komentar tante di gang sebelah kemarin. . ." kini [Name] berujar sedikit lesu.

"Shake?"

"Kemarin tante bilang padaku, kenapa aku tidak menuruni tanda kutukan seperti milik papa? aku jadi berpikir, apa aku ini . . . bukan anak papa dan mama ya. . . ?" [Name] menengadah, iris [E.C]nya bersirobok dengan iris violet bak permata ungu yang indah milik ayahnya.

Toge tertegun sejenak, anaknya masih begitu belia untuk memikirkan hal itu, mengernyitkan alis, tanda tak senang. Toge menangkup wajah sang anak dengan kedua tangannya.

"[Name] itu spesial." Toge berujar mantap.

[Name] mengerjapkan netranya beberapa kali; bingung, "[Name] mirip mama, bukan? [Name] itu spesial, jadi jangan terlalu di pikirkan ya. . . Papa sayang [Name]." lanjut Toge seraya merengkuh tubuh mungil [Name] dalam dekapannya.

"Begitu ya . . . [Name] juga sayang papa." [Name] mengulas senyuman manis, ia percaya pada ayahnya.

"Tuna tuna!" seolah tak terjadi apapun beberapa menit sebelumnya, Toge dengan ceria menunjuk ikatan rambut yang ia buat; kuncir dua di surai anaknya dengan semangat, tak lupa dengan efek cring cring yang setia menjadi background di sekitar wajah Toge.

"Wahh! Bagus papa! terima kasihh! Nah, sekarang saatnya pergi ke supermarket untuk belanja bulanan!"

[Omake]

[Name] dan Toge kini berbagi gelak tawa ceria di dalam supermarket.

Pasalnya, dengan absurd dan tidak tau malu, sepasang ayah dan anak itu bergantian menaiki troli belanjaan dan saling bergantian untuk mendorongnya.

"Pftt- Ada-ada saja bapak dan anak jaman sekarang." tutur salah satu pengunjung yang geleng-geleng melihat tingkah laku Toge dan [Name].

[Name]
©Pinterest

▭૮₍⑅˶•▿•˶⑅₎ა ▬

Special tag : ShanshinyAvy

Wakakkaka tante gang sebelah 😭🖐.

Nathalie,

[25 Juli 2021].

Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top