Komentar, Oh Komentar

Maaf buat materi 'fanatisme' harus ditunda seperti halnya materi 'kategorisasi' :") kalau kategorisasi kalian bisa cek kali yah di banyak works seperti punya kontradiksi atau Shireishou yang emang lebih mengarah ke tutorial. Soalnya, WITOW memang lebih menjurus ke opini dan membahas topik-topik Wattpad. Sorry, I dont have any tutorial for you :" mungkin kedepannya akan ada di works terpisah, tapi lebih ke tutorial menulis kreatif dibanding teknik dasar menulis. Kalau lo bisa dapet dari orang lain, untuk apa gue buat lagi? :)

***

Oke, sekarang mari Chellemmanuella bahaskan soal 'komentar'.

Ada dua jenis komentator di Wattpad :

1. Penulis
2. Non-penulis

Kategori penulis dibedakan lagi jadi dua :

1. Penulis yang MEMANG buka works resensi, ulasan, atau emang suka mengulas
2. Penulis yang dimintai tolong kritik dan saran

Perihal curhatan demi curhatan dan kabar demi kabar dari para sahabatku, aku akan bahas fenomena ini.

Sebelum scroll lagi, aku mau kalian pegang kalimat ini baik-baik : apapun komentarnya, pastikan kalian menerima segala sisi positif dan sisihkan sisi negatif.

Sekarang kita beralih ke fenomena 'komentator'.

Pernah lihat works khusus resensi? Contohnya seperti tulisan bertajuk "Rekomendasi Cerita Wattpad" dan sebagainya? Yah, yang kita tahu didominasi cerita yang pembacanya M-M-an dan udah pasti bagus. Isinya sih memang gak resensi. Cuma copas sinopsis, menambahkan kesan dan pesan sang pembaca, kemudian udah. Setelah aku cek, most of them are old user of Wattpad, dan gak banyak lagi yang update. Beberapa dari mereka juga bukan penjelajah serius Watty, cuma bergulir di sekitaran Whats Hot.

Yang mau aku omongin di sini adalah works serupa... yang memuat SELURUH RESENSI dari cerita tersebut.

Resensi itu apa, sih, Chel?

Resensi itu ulasan. Isinya berupa kupasan demi kupasan dari sebuah karya seni yang kamu sedang bahas dan kritisi.

Selain dari works-works rame itu, ada juga akun-akun Wattpad yang berkeliaran sana dan sini, nemplok di beberapa cerita dan komentar panjang kali lebar mengenai cerita tersebut.

Naaah dari dua tipe pengguna Wattpad itu, sebenernya apa yang Chellemmanuella mau bahas?

Komentator seenaknya.

Kenapa dibahas?

Karena sekarang sedang bertebaran di luar sana, tanpa kamu ketahui, orang-orang berkedok profesional, berkedok komentar panjang-panjang, berusaha terlihat berbobot... padahal hanya menyetir si penulis.

Waduh, gimana tuh, Chel?

Kritik obyektif adalah saat kamu mengkritisi sesuatu sesuai kebenaran yang hakiki alias yang emang hukum tertulis yang disepakati bersama yah kayak begitu!

Lucu aja melihat para komentator berkeliaran bilang :

"Saya gak suka ceritamu. Terlalu lenje."

Padahal udah dijabarkan dari awal sama si pemilik cerita bahwa ya memang ini cerita lenje dan si komentator cuma suka genre sci-fi. Lantas buat apa dikunjungi? Mau pamer stereotipe 'scifi lebih jinius dari romance'? (sorry i cant handle this 'scifi stereotype' sarcasm and i cant even edit this section idk can i keep this rant? :'( )

Ataaau...

"Saya gak suka cara kamu pake 'kelabu'. Sok puitis. Sebaiknya gunakan 'abu-abu' karena lebih gamblang."

Ssstt... coba direnungkan lagi komentar kamu baik-baik.

Ada kalanya, komentar seperti di atas itu boleh, apalagi yang namanya opini pribadi itu hak semua orang. Tapi, jangan terlalu banyak, dan ingat : tegaskan garis antara opini pribadi dan resensi secara teknis.

Emang agak parah, sih, kalau komentar-komentar menjatuhkan itu bertebaran bagai ranjau di works kamu. Apalagi kalau ada pembaca yang belum terbuka matanya, jadi ikutan ngejudge kamu seperti si komentator 'cerdas nan berbobot' ini.

Tapi lebih tak terhapuskan, kalau doi taruh di satu works. Semua resensi hasil petualangannya 'melecehkan' cerita di Wattpad, dikumpulkan dalam satu works dan dieksibisikan ke seluruh dunia.

Kita bahas yuk, tujuan-tujuan mereka.

Pertama, mereka gak caper, hanya belum mengerti esensi dari kritik yang sebenarnya. Wajar, semua manusia bisa berbuat salah, apalagi kalo menyangkut emosi dan passion.

Kedua, mereka mencari pengakuan. Lewat kalimat berbobot yang aslinya subyektif dan menggunjing ini, mereka pengen terlihat seperti pengulas yang baik. Sadar gak sadar, secara psikologis, manusia sangat butuh pengakuan dari lingkungannya sebagai 'manusia'. Manusia dalam arti : berguna dan punya kelebihan.

Ketiga, mereka sih gak caper, tapi mereka cuma mau menyetir si penulis aja biar bisa jadi seperti kemauan mereka. Jangan lupa di dunia yang beragam cara dan ajaran orang tua ini, banyak orang dengan tempramen kolerik yang perfeksionis dalam menikmati karya.

Keempat, bisa jadi mereka punya dendam pribadi sama rejeki dan hokinya si penulis ini. Entah di grup kepenulisan Wattpad, di message board... kita gak tahu.

Jadi apa sih, yang harus kita lakukan?

Sebagai kritikus :

1. Pahami kalau kamu bukan Tuhan atas cerita itu
2. Pahami esensi dari resensi. Obyektif berarti mengulas ilmu demi ilmu secara benar
3. Pisahkan yang mana yang kritik obyektif dan subyektif. Yang ada 'menurut gue'nya harap diminimalisir kecuali memang sudah 'writer buddy'
4. Awas senjata makan tuan

Untuk penerima kritik :

1. Iyain aja kalau memang kabarnya doski sombong dan memang tukang cari muka keliling dunia oranye
2. Iyain aja kalau kamu merasa itu tetap membangun meski salah cara. Good job! Kamu positive thinker
3. Bilang sama dia semua yang aku sampaikan di chapter ini (hehehe)

***

Sekarang aku mau bahas 'non-writer commentator'.

Siapa, sih, mereka?

Mereka cuma penikmat sastra yang tidak/belum menulis dan menyuarakan komentar mereka demi (biasanya) kebaikan si author.

Sayangnya...

Mereka belum/tidak menulis.

Banyak gunjingan yang mereka dapat. Contohnya, bawa-bawa ketidakadaan works di laman Wattpad mereka. Huaduh...

Sayangnya ada juga yang semena-mena. Mentang-mentang dia readers terkenal yang dicari-cari penulis newbie dan udah temenan deket sama selebwatty... dia jadi sekenanya komentar aja gitu.

Jadi harus diapakan?

Lagi-lagi kembalilah ke prinsip awal :

Terima komentar baik dan sisihkan komentar buruk.

Jangan pernah lihat masukan dari "udah punya works apa belom". Karena yang punya pun belum tentu berbobot.

Selalu buka hati buat komentar.

***

Apa itu komentar buruk, Chel. Dari tadi gak kamu bahas.

Langsung aja, yah :

1. Komentar yang terlalu banyak mengarah pada "menurut gue" dibanding benar-benar fokus pada prinsip kepenulisan yang disepakati secara internasional (contoh : judul, cover, nama tokoh, pembawaan/cara menulis si penulis cerita, pemilihan POV 1, 2, 3)

2. Komentar yang kebanyakan ngomel tapi tetep punya unsur nomor 1. Kesan ke-aku-an yang mau cerita itu seperti kemauan dia pun semakin kuat terlihat.

3. Komentar yang ketika dibalas, tidak dibalas lagi/tidak dibalas dengan baik oleh si komentor (awas, bisa aja dia memang lagi caper keliling watty dengan komentar wah-nya yang panjang kali lebar itu)

4. Komentar yang menjatuhkan (jelas!). Contohnya, langsung bilang jelek tanpa penjabaran. Langsung bilang aneh padahal emang itu bukan genre favorit dia...

Intinya aku cuma mau memperingati : awas!

Banyak caper-caper di Wattpad saat ini. Banyak yang harus dipisahkan antara obyektifitas dengan subyektifitas. Orang yang komentarnya kelihatan berbobot belum tentu tulus.

Ada baiknya meminta komentar pada orang yang udah kamu kenal dekat. Miliki beta-reader biar kamu gak usah mampir ke satu lapak dan lapak lain untuk cari sesuap komentar dan segenggam masukan.

Nama terkenal gak menjamin keobyektifitasan kritik. Jumlah followers dan readers, juga.

Waspada aja.

Sebaiknya siapkan beta reader alias satu teman yang bisa baca ceritamu sebelum publish/sebelum kirim penerbit. Teman yang udah lebih baik dari kamu (hayo, terbuka terhadap komentar yah, jangan zona nyaman aja maunya apa temen yang cuma bisa "YA ALLAH CERITAMU HEBAT!! MEMANG KAMU SAHABAT PALING TOP MARKOTOP!!")

***

Abis bahas komentator seenaknya, kita mau bahas apa lagi, Chel?

Penulis Manja

Singkirkan dulu kemungkinan kamu bertemu sang caper di Wattpad. Bagaimana kalau kamu ketemu penulis obyektif yang melucuti cerita kamu secara jelas namun terlalu pahit buat kamu?

Setelah sekian banyak aah kak baper, aah kak bagus!! dari temen-temen non-penulis yang cuma hobi iseng membaca...

...tiba-tiba seorang penulis profesional muncul karena kabarnya ceritamu 'ngebaperin abis'.

Dia komentar jeder jeder jeder!

Diksimu amburadul, EyD harus dipelajari lagi, alurmu gak nyambung, nyawanya belum keluar... dan kalimat-kalimat dewa lainnya.

Seketika kamu drop

Anjir cerita gue kan keren, kok dia seenaknya komen begini? Gue terkenal woy! Yang baca ratusan!!

Ya tapi ratusan orang yang baca itu tidak mengerti dunia kepenulisan seperti si penulis barusan.

Ini nih yang paling Chellemmanuella gerah (karena pernah nemu). Dia minta dikomentarin atau minimal bermimpi semakin maju di dunia kepenulisan... tapi maunya terima air susu doang.

(Seriusan. Di All About Wattpad, dulunya PromoteMe alias promosi cerita Wattpad itu ada resensinya. Tapi gue kapok soalnya ada yang abis dikritik dikit di home pas dipublish langsung lenje dan inact akun line dan line gue di line@ di read doang. Padahal gue udah obyektif parah, tapi yah maklum, pas gue baca kolom komentarnya, penuh banget ama pujian... jadi mungkin dia terlena sama pujian-pujian itu)

Kadang kalau yang muncul penulis yang M-M-an masih pada mesem-mesem, masih pada haha-hihi malu dan curhat soal kesulitannya di dunia kepenulisan.

Apa kabar yang dikunjungi sama author tak bernama? Padahal si author-tak-bernama ini sungguh tahu seluk-beluk kepenulisan. Sayang aja followersnya kaga nyentuh 5k. Boro-boro 5k deeh...

Jadi apa yang harus dilakukan?

1. Kuatkan mental. Kalau kamu gak cuma menulis buat iseng, tolong kuatkan mentalmu
2. Buka pikiran kalau jumlah followers tidak mempengaruhi kualitas kepenulisan
3. Sadar kalau kamu manusia punya salah
4. Awas termakan pujian. Siapkan diri untuk komentar buruk dan menyakitkan

So, masih mau meremehkan komentator?

Dan buat para komentator... semoga bisa lebih mengevaluasi diri lagi, bahwa komentarmu bukan untuk dirimu. Bayangin rasanya jadi newbie dengan sejuta harapan dan kamu jatuhkan demi keuntungan pribadi kamu.

Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top