Nan Kelabu
#8 in Paranormal/ sebelumnya berjudul My Lovely Ghost /"Maafkan aku," aku meminta maaf dalam wajah diam. Tak bisa menaikkan mataku untuk menatapnya. "Semua ini gara-gara aku... Kalau saja-" Alvin memotong perkataanku."Shh... Nggak apa-apa, ini salahku." Ucapnya lembut, membuatku semakin hanyut dalam perasaan yang campur aduk."Gara-gara aku... lehermu," ia menyeret ucapannya dengan sedikit sedih. Aku melihat tangannya berusaha menggapai leherku untuk menyentuhkan buku jarinya dengan lembut. Namun sentuhan itu tak pernah kurasakan di leherku, yang kulihat jemarinya hanya menembus tubuhku begitu saja.Alvin tertunduk sedih, sedangkan aku menatapnya dengan perasaan kacau serta hancur. Karena aku menyadari bahwa aku mulai jatuh cinta dengan seseorang yang berbeda dunia.***Nabila Stephanie, gadis SMA yang harus menerima takdir bahwa ia meninggal di kecelakaan tragis dan membuatnya menjadi hantu yang hanya bisa menembus dinding. Sampai ia bertemu dengan Alvin Andreas, salah satu anak SMA Nabila yang membuatnya penasaran. Mereka bilang Alvin itu anak yang aneh di sekolah. Sekarang Nabila mengetahui apa yang Alvin sembunyikan di balik wajah dan perilaku dinginnya tersebut. Deretan kejadian membingungkan membuat Nabila menelusuri misteri yang menyangkut Alvin dan dirinya. Antara dunia yang berbeda, Nabila harus memilih meminta pertolongan Alvin atau terjebak di dunia itu selamanya. Hanya saja Nabila tak bisa memendam perasaan yang muncul terhadap Alvin.…