MONTAKS PARADE

MONTAKS PARADE

4,915 622 50

EVENT MEMENULIS NOVEL TAHUN 2019Untuk menanggulangi wabah "mandek di tengah jalan" ditambah gejala "malas ngetik", maka pada periode Juni-Juli diadakan Montaks Parade. Mungkin akan banyak yang terkena sembelit pikiran; susah menuangkan ide; dan mendadak menjadi manusia goa. Namun, jangan khawatir karena setiap tantangan yang berhasil ditaklukkan memiliki nilai kekuatan yang besar.Jadi, siap tidak siap inilah ketentuannya.Psst ... Montaks Parade dibuka untuk umum lho, yuk dicek!…

My Deepest Thought

My Deepest Thought

3,015 229 22

Tidak mudah membagi sisi terdalam dan terkotor sebuah pikiran. Tak ada yang mengerti seberapa menyebalkannya memendam semua pelik sendirian.Mudah untuk mengatakan: Kendalikan pikiranmu! Jangan biarkan pikiran mengendalikanmu. Tapi realitanya? Banyak orang tak memahami mekanisme otak dalam memproses jutaan stressor menjadi sebuah cacat pikiran.Lihat sekelilingmu, seberapa banyak orang mati karena terjebak dalam kepalanya sendiri? Jangan pernah berpikir menjadi salah satunya.Dan bagi penulis seperti kami, memuntahkan separuh pikiran ke dalam cerita adalah sebuah katarsis. Coba lihat, dan selami kepala kami lewat tulisan-tulisan ini. Dengarkan, dan rasakan!…

ESPER: We are Hero

ESPER: We are Hero

2,119 231 18

Tentang menjadi pahlawan, ada yang ditakdirkan, ada juga yang menemukan jalan, dan ada pula yang terpaksa melakukan. Apa pun itu, menjalaninya adalah sebuah kewajiban, tanggung jawab yang berat. Terlepas dari benar atau salah, pahlawan adalah pahlawan. Dan itu adalah kita.Bangkitkan jiwa pahlawan dari dirimu, dan selamatkan dunia.…

Inside Their Mind: Anjing, DKK

Inside Their Mind: Anjing, DKK

1,805 133 20

Pernahkah kau berimajinasi tentang apa yang dipikirkan oleh para binatang? Apakah babi dan anjing tersinggung karena sering dijadikan umpatan?Apakah ada rencana para binatang untuk menginvasi manusia?Atau ... bagaimana jika para binatang bertingkah layaknya manusia?Pada event bulan ini, anggota Montase Aksara berusaha menyelami isi pikiran para binatang sekaligus mengekspresikan kebinatangan dalam diri mereka menjadi sebuah karya.…

All About Subjects

All About Subjects

5,232 284 20

Kita belajar dari masa pembuaian hingga ke liang lahat. Melahap berbahai ilmu, sejarah, asal-muasal rumus, dan penerapannya pada kehidupan sehari-hari. Kita mencoba, gagal berkali-kali. Menangis kalau mendapat nilai jelek, bahagia saat mendapat peringkat satu.Tanpa kita sadari, ada kisah di balik setiap mata pelajaran. Asam-manis kisah masa sekolah. Ketika remaja sibuk dengan persahabatan, persaingan, cinta, hingga aktualisasi diri.…

Loveland: Romance de Amor

Loveland: Romance de Amor

2,392 339 29

Romansa di bulan Januari!Jamuan hangat untuk hati yang mulai sedingin dan sepekat malam. Diramu oleh tangan-tangan dungu yang menghamba pada kisah cinta beribu rupa. Pekat aroma rempah-rempah asmara mulai mengudara: manis, lembut, pahit, menusuk. Khusus dihidangkan untukmu yang selama ini bertanya-tanya, bagaimana cinta dipadu-padankan dengan ilusi, teror, teknologi, masa lalu, trauma dan ribuan genre dalam pelik kehidupan. Hirup pelan-pelan, jangan sampai tersedak. Selamat menikmati!…

Kelas Umum Montaks

Kelas Umum Montaks

1,775 200 6

Kalian bisa menemukan nama-nama calon pemateri yang akan hadir di kelas umum ini. Hasil diskusi setiap kali diadakan kelas umum juga akan dipos di sini.…

MONTAKS TURNAMEN: Know Your Character

MONTAKS TURNAMEN: Know Your Character

2,533 553 59

Dalam rangka memeriahkan bulan Desember sebagai akhir dari tahun 2018 yang menakjubkan, kami, Montase Aksara, dengan ini membuka turnamen perdana berbasis Original Character dari penulis-penulis di dalam montaks.Ingin melihat prosesnya, yuk ikutin kami mengenali setiap karakter rekaan kami sendiri.…

EVENT UMUM #MONTAKSBERPUISI

EVENT UMUM #MONTAKSBERPUISI

914 112 4

Ingin membuat puisi berhadiah buku gratis? Yuk, kepoin work kita. Siapa tahu kamu salah satu dari peserta yang beruntung itu.…

Love Letter for Daddy

Love Letter for Daddy

649 168 11

Selamat hari ayah!Sudahkah memeluk ayah hari ini? Mengatakan betapa sayangnya kita padanya?Mungkin, ada beberapa yang terlalu malu untuk mengucapkannya. Bisa jadi, ayah terlalu jauh untuk bisa dipeluk. Atau yang paling memilukan, kita tidak lagi menatap langit yang sama dengannya.Namun, jika kalian diberi kesempatan untuk mengirimkan selembar surat yang akan disampaikan kepada ayah, apa yang akan kalian tuliskan?…

RUNAWAY

RUNAWAY

1,051 252 17

Rusun Montaks diserang oleh sesuatu yang menyeramkan, demi menyelamatkan diri, sebagian penghuni rusun saling bahu-membahu memanjat ke lantai teratas untuk diselamatkan pihak militer yang membawa helikopter dan bertahan hidup. Konon, helikopter akan pergi dalam waktu dua kali 24 jam. ***** Ini adalah karya member Montase Aksara. Setiap bab-nya ditulis bergiliran oleh seluruh member dan saling koreksi sebelum dipublikasikan di wattpad Montase Aksara.Cover by: @Lynaynan…

Appreciate Our Beloved

Appreciate Our Beloved

855 140 12

Penghargaan tidak selalu berupa materi. Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk mengungkapkan betapa berharganya seseorang untuk kita.Salah satunya, melalui kata.Aksara yang membuai akan membelai orang-orang terkasih. Menampar sanubari agar menyadari, bahwa sesungguhnya mereka sangat berarti untuk kita.Bukan hanya itu, terkadang yang paling miris adalah kita lupa menghargai diri sendiri. Kali ini, mari temukan keping-keping penghargaan dalam setiap lembar event bulanan montaks!Selamat membaca.…

Future Dreams

Future Dreams

2,697 291 21

Apa mimpimu lima tahun yang akan datang?Di masa depan, seperti apa kamu melihat dirimu sendiri?Mimpi adalah angan yang kita pegang saat masih kecil, kemudian jadi harapan, dan berubah jadi cita-cita yang akan kita wujudkan ketika dewasa.Mimpi bukan sekadar khayalan. Karena dalam prosesnya, mimpi membentuk karakter kepribadian orang tersebut.Mimpi adalah harapan dari masa lalu sekaligus awal dari masa depan.…

Review Montase Aksara

Review Montase Aksara

576 60 6

Konon, penulis adalah seorang pembaca budiman. Apa yang mereka baca, itulah yang mereka keluarkan sebagai tulisan. Tapi, apakah membaca saja cukup? Tidak. Kita perlu mengapresiasi karya sesama teman seperjuangan untuk saling mengevaluasi, sudah sampai di manakah kemampuan kita? Apa masih banyak kekurangan? Atau harus ada yang dipertahankan?Untuk mengetahui jawabannya, mari simak penuturan review oleh teman-teman kita.…

Poem of Us (Eid Mubarak Event)

Poem of Us (Eid Mubarak Event)

674 112 10

DUA TIGA TONGKOL FIRAUN, AYO BERPANTUN!Di akhir bulan puasa yang menakjubkan ini, kita akan menyambut hari kemenangan ketika Fitri hadir mengetuk pintu rumah. Lebaran tiba, membawa cerita yang lebih berwarna dan beraneka ragam.Daripada mengucapkan selamat lebaran lewat kalimat yang biasa, lebih baik kita ucapkan lewat pantun!…

Dark Between Us

Dark Between Us

2,446 267 22

Ribuan kisah cinta hadir di bumi sejak manusia diketahui ada di permukaannya. Berbagai rupa dan berbagai nyawa. Namun tidak selamanya sebuah romansa berakhir bahagia seperti kisah Cinderella. Di balik sampul ini akan kau temukan halaman-halaman kelam dari penggalan kisah cinta suram yang akan menuntunmu dalam kenyataan.Cinta adalah selalu tentang jatuh.Bisa jatuh ke nirwana, atau jatuh merana.…

Tell Your Opinion

Tell Your Opinion

1,318 208 10

Book rant yang diisi oleh member Montase Aksara. Kami berusaha untuk tidak akan menyinggung individu tertentu, tetapi akan menyerempet fenomena yang sedang terjadi di wattpad. Di sini juga tempatnya sharing tentang kepenulisan.…

DIE

DIE

456 76 8

Pernahkah kau berkeinginan membunuh orang? Menyayat mereka sedikit demi sedikit dan menusuk tubuh lunak itu perlahan-lahan?Perkahkah kau bernyanyi kesenangan tatkala mendengar jeritan korbanmu mengeras seiring melesaknya pisau di tanganmu ke perut mereka? Bola mata mereka? Mencongkel nyawa demi nyawa dari tubuh mereka?Kalau belum, mari saksikan pengalaman-pengalaman penuh kekerasan itu di DIE: Mini Event Montase Aksara bertemakan goreBersiap-siaplah.…

Kid's Adventure

Kid's Adventure

2,955 359 27

Bercerita dengan sudut pandang anak kecil beserta segala tingkah polosnya sepertinya belum cukup. Bagaimana jika ditambah dengan berbagai latar waktu, dari saling lempar tombak sampai adu kekuatan nuklir?Selamat datang di Event ketiga Montase Aksara. Berimajinasilah dengan dunia yang kami sajikan~…

Tell Your Lie

Tell Your Lie

626 175 9

Kebohongan demi kebohongan terus mereka tumpuk demi menutupi kebenaran.Tapi benarkah semua hanya dusta? Siapa tahu ada permata tersembunyi yang menjadi sisa kejujuran di antara setumpuk bualan.April Mop!…