Percobaan Pertama
"Hanya memar ringan. Aku sudah mengoleskan salep ... Mungkin besok pagi bakal terasa berdenyut. Bocah yang kau tolong juga baik-baik saja," jelas seorang dokter muda berambut ikal. "Tadi orang tuanya datang ... Kalian sempat bertemu?
"Yah ... Ibunya mengucapkan terimakasih padaku, sambil sesekali mengomeli anaknya," jawab Alex, seraya mengenakan kembali bajunya.
"Bocah itu baru saja mendapatkan mainan, pemberian ibunya. Padahal sudah diwanti-wanti agar tidak membawa ke sekolah, dia membandel," tambah dokter muda itu seraya terkekeh.
"Itu tidak lucu ... Hampir saja dia kehilangan nyawa!" protes Alex.
"Memang. Tapi berkat anak itu, aku jadi bisa mencoba salep obat baru padamu, Lui."
Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top