24 - Tempat dan Waktu yang Salah

90 menit sebelumnya ....

Gilang menghela napas lega setelah Aira menghubunginya, mengabarkan kesediaan Alea untuk bertemu nanti malam. Ah, Aira memang paling bisa diandalkan. Ia menepati janji untuk terus membujuk Alea. Sekarang Gilang sibuk merangkai kalimat pertama yang akan diucapkannya nanti, sebab dipandang dari sudut mana pun, ia tetap di posisi yang salah. Gilang tidak berharap banyak, tapi ia akan melakukan yang terbaik.

Gilang memutuskan untuk pulang setelah menerima telepon dari Delon—yang tidak kalah antusias untuk pertemuan malam ini. Setelah ini semoga semuanya kembali normal, meski takkan pernah sehangat sebelumnya. Namun, langkah Gilang untuk meninggalkan meja kedai kopi tempatnya menenangkan pikiran, terhenti oleh kemunculan serombongan mantan teman se-gengnya di sekolah yang lama. Mereka langsung ber-high five dan beradu pundak—cara khas menunjukkan kekompakan. Setelahnya, mereka menarik kursi dari meja lain lalu merapat ke meja Gilang, secara tidak langsung meminta Gilang kembali duduk.

Meski tidak berminat berurusan lagi dengan mereka, Gilang harus tetap jaga sikap. Gilang pernah bergabung dengan mereka, tahu sebuas apa mereka. Di dunia mereka, teman bisa berbalik jadi mangsa dalam hitungan detik. Gilang tidak boleh lantas mengabaikan mereka begitu saja. Dengan sangat terpaksa, Gilang kembali duduk, sambil berharap semoga ini tidak akan lama.

Sekarang tampang kocak mereka berubah serius, dan sedikit tegang. Perasaan Gilang mulai tidak enak. Ia hafal betul di situasi seperti apa mereka memperlihatkan tampang seperti ini.

🍁🍁🍁

Assalamualaikum.

Mohon maaf sebelumnya, bab ini hanya berupa cuplikan. Kalau kamu penasaran dengan lanjutannya, silakan baca di:

* KBM App
* KaryaKarsa

Di semua platform nama akunku sama (Ansar Siri). Ketik aja di kolom pencarian. Kalau akunku udah ketemu, silakan pilih cerita yang ingin kamu baca.

Cara gampangnya, langsung aja klik link yang aku sematkan di halaman depan Wattpad-ku ini.

Aku tunggu di sana, ya.

Makasih.

Salam santun 😊🙏

Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top