Event Maraton
Bergelung kembali dengan kata-kata. Sepertinya sudah sangat lama tidak menyapa kalian....
Hai...hai...hai, aku kembali meski belum sepenuhnya sempurna.
Mengejar event yang diadakan oleh karospublisher lagi. Bukan ingin menjadi juaranya, tapi setidaknya aku bisa melawan rasa malasku dan bisa konsisten menulis lagi.
PARADE BERSAMA MANTAN. Lalu mantan mana lagi yang bisa diajukan sebagai tema bacaan kita? Rasanya sudah kehabisan ide, tapi tetap berusaha menyajikan yang terbaik. (versiku)
Setelah Nocturnum ; Arumdalu, Skuadron Cinta, Cahaya Sydney, Lipstik, kini aku bawa Madu Milik Ibu untuk menyemarakkan perpustakaan bacaan kalian bersama penerbit keceh ini.
Cerita akan tayang setiap hari, rencana ada 40 bab yang tayang di WP dan 20 bab ekstrasnya di novel cetak dan ebook yang nanti akan direlease oleh penerbit. Jadi, mau kenalan dengan para tokohnya? Let's you know who are they 😍😍
1. MENUR AYUNINGJAGAD
Wanita yang bekerja sebagai seorang perawat ini jatuh cinta pada sosok laki-laki dari salah satu keluarga konglomerat di Yogyakarta yang seringkali terlibat dalam event kampusnya dulu.
2. ABYANTARA GANDAWASA
Putra mahkota keluarga Barata Gandasulli ini jelas akan mewarisi tahta dengan puluhan bisnis orang tuanya yang menggurita. Mulai dari hotel, restoran bahkan galeri batik mulai dari kelas bawah sampai kelas premium yang harganya puluhan juga per lembarnya.
3. ARYAKSA BRAHMACARI
Teman masa kecil Abyantara Gandawasa sekaligus sahabat yang juga ikut melebarkan bisnis orang tuanya sebagai orang yang paling dipercaya Barata Gandasulli.
4. AMBARUKMI PUSPOWARDANI
Wanita Jawa yang terkenal dengan sebutan miyayeni, kalem dan keibuan. Membangun galeri batik mulai dari nol hingga go internasional. Wanita ini pula yang menjadi maskot utama keluarga Barata Gandasulli.
5. BARATA GANDASULLI
(Siapa yang tidak mengenal bapak ini?)
Manusia bertangan dingin. Semua bisnis selalu sukses di bawah kepemimpinannya. Tidak salah jika majalah nasional menobatkan ia sebagai konglomerat berdarah biru di Yogyakarta.
6. UNTARI DANAKITRI
Sekretaris baru Barata Gandasulli yang memiliki paras ayu. Berpenampilan menawan, otak cerdas, dan kinerja yang sangat mengagumkan.
Lalu bagaimanakah ceritanya???
Kita simak cerita selengkapnya mulai tanggal 17 Agustus 2024 jam 5 sore.
👋👋
Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top