Blind Spot 10
Guru memaksaku untuk membaca buku,
langkahku diseret ke perpustakaan,
memilih bacaan yang bagus, katanya
di sana tersusun buku-buku tak berjeda
buku tipis atau buku tebal
buku baru maupun buku lapuk
buku bergambar ataupun buku penuh teks
aku seperti berhadapan dengan lautan manusia,
ramai,
sesak,
beragam,
dengan celoteh tak beraturan,
sementara aku di sudut
terpojok
dan terasing
Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top