03
"Bakugou, di sini!"
Bakugou mendengus. Kesal dengan Kaminari yang terus berteriak dari sudut kantin untuk menarik perhatiannya dan mengajaknya makan bersama. Tidak heran kenapa banyak orang menatap ke arah mereka.
Tidak ingin memancing lebih banyak perhatian, Bakugou memilih untuk mengikuti alurnya saja. Lagi pula ini bukan pertama kalinya ia makan bersama Kaminari, Kirishima, Sero dan beberapa karakter sampingan lainnya.
Berjalan menuju meja teman-temannya, langkah Bakugou tiba-tiba berhenti ketika iris merahnya menangkap helaian rambut berwarna [Hair color].
[Name].
Tubuhnya menegang, jantungnya berdegub kencang dan perutnya terasa tidak nyaman. Bakugou tidak menyukai perasaan menggelikan ini.
Bertingkah keren, Bakugou! Ayo bertingkah keren!
"Oi, minggir. Kau menghalangi jalan."
....
"Oh, maaf." [Name] melirik sekilas, sembari menggeser tubuhnya menjauh. Sedikit terkejut lagi-lagi ia bertemu dengan Bakugou. Tidak menyadari Bakugou yang menyumpah serapahi diri sendiri karena tak bisa mengontrol bahasanya.
Kesal dengan dirinya sendiri, Bakugou meninggalkan [Name] dengan wajah masam, yang tidak ia tahu ternyata menyebabkan sedikit kesalahpahaman.
'A-apa dia marah padaku?'
-
Bakugou tidak pernah tidak setenang ini sebelumnya hanya karena seorang gadis dan sekarang ia bahkan merasa bersalah karena bersikap kasar seperti yang ia lakukan selama hampir 17 tahun. Apa [Name] itu benar Quirkless!? Bagaimana bisa dia membuat Bakugou sekacau ini?
Bakugou memang berniat mengajak [Name] berbicara, tapi ketika Hanami. Bukannya sekarang. Mentalnya belum siap tau!
"Apa aku harus meminta maaf?"
Apa maksudmu Katsuki!? Bagaimana kau bisa menurunkan harga dirimu hanya untuk seorang gadis yang bahkan hanya pernah kau aja bicara dua kali!?
Tidak! Bakugou tak akan minta maaf. Lagipula memangnya [Name] siapa?
Wajahnya saja kelihatan biasa saja, bagaimana dia bjsa membuat Bakugou gelagapan coba.
"Aku tidak menyukai musim semi tahun ini." Gerutu Bakugou, tidak memperhatikan teman-temannya yang menatapnya aneh.
Lagi-lagi, Kaminari berbisik kepada Kirishima.
"Kupikir kita perlu menyewa terapis."
Tbc
Pendek ya.
Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top