✿ Day's ✿

Kupu-kupu merebahkan sayap di tebaran tulip mekar
Dalam ambisi mentari bersinar dengan teriknya
Terbetik, disulut, dilumur sekilas cahaya kilat
Yang siang menyengat datang menderum

Sementara petang tiba dengan mengendap-endap
Mengakhiri tatap siang yang penuh khayal
Meski khayalan semua tak benar
Setidaknya hati terbuai tenang

Hari berakhir dengan begitu lambat
Malam pun membungkus kekecewaan semakin parah
Darah berdarah di pangkal dan ujungnya
Dalam tetes mata yang semakin derasnya

Hari ini begini dan esok juga begini
Kadang aku letih dalam imajinasi ini
Ingin beranjak dengan segala beban hati
Aku hanya bisa menghitung dan menanti hari

Hari lusanya begini lagi
Perjuangkan dan harapan seperti hanya ilusi
Aku hanya terbelalak menanti hari
Saat bebasnya hati ku yang pelan-pelan mati


🍁🍁🍁🍁🍁
Pku, 29 09 19

Ups puisi lama ternyata:)

Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top