Drama
Ia dulu selalu suka drama. Drama panggung, kisah hidup orang lain. Terkadang tak jarang ia mentertawakan drama-drama itu.
Sekarang ia justru ingin mentertawakan drama hidupnya sendiri.
Kerja kerasnya menjadi setan yang disukai semua orang dan tak terlalu menyolok sampai harus dimusnahkan hancur sudah karena asap baperan. Dirinya yang selama ini jadi penonton dan komentator sekarang jadi tokoh utama panggung cerita ini.
Cerita yang sungguh menyebalkan. Dirinya harus menjadi penjahat dalam cerita ini. Padahal dirinya hanya korban yang juga kehilangan banyak hal.
Dibawah tanah, ia mendengar semua pendapat korban-korbannya tentangnya. Menyumpahi pilihannya. Tapi dirinya bisa apa?
Dulu dia suka sekali menonton pertunjukan boneka tali.
Namun sekarang dirinyalah boneka tali itu.
Ironis kan? Drama bodoh ini?
=====
Day 27 : drama
Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top