Entry #13

23 Maret 2020

Dear diary,

Hari Senin selalu menjadi hari yang melelahkan bagiku.

Setelah libur sehari, kita harus kembali belajar.

Belum lagi, hari ini aku tidak bisa melihatmu dengan jelas lebih lama.

Hari ini disibukkan dengan tugas, pelajaran, pr, dan bahkan proyek kelompok bersama.

Di hari biasa, aku bisa melamun sambil menatapmu, tapi hari Senin ini, aku bahkan tidak bisa mencuri waktu untuk menatapmu lebih dari semenit.

Sungguh memupuk stress bagiku, terlebih lagi karena kau terlihat biasa saja. Kau tidak tahu aku sedih, dan bahkan hampir nampak bahagia.

Kau tidak tahu perasaanku, dan itulah yang membuatku merasa lebih kasihan pada diriku sendiri.

Ketahuilah, meskipun aku tidak melihatmu sesering hari lainnya, hanya kau yang ada dipikiranku selama hari ini.

Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top