Aku Tidak Sekuat Itu
Aku Tidak Sekuat Itu
Meski kalian memaksa aku untuk kuat
Aku tidak sekuat itu
Mengarungi kehidupan ini
Aku kadang merasa runtuh
Merasa tidak berguna
Merasa kalah
Merasa payah
Meski kalian memaksa aku untuk tegar
Aku tidak setegar itu
Mentalku mudah rontok
Hatiku mudah diselimuti iri juga dengki
Aku bukanlah contoh yang baik
Meski kalian memaksa aku untuk kuat
Aku tidak sekuat itu
Tapi aku selalu berupaya untuk tetap hidup
Melihat masih banyak yang lebih menderita dariku
Untuk bersyukur
Namun tetap saja,
Aku tidak sekuat itu
Achmad Aditya Avery
Tangerang, 7 September 2022
Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top