20. Kecewa

╭─────── ۪۫ ❁ཻུ۪۪⸙͎.' ───────╮

Clive Chester
&
Catherine Lindberg
(Cat/Kat)

╰─────── ۪۫ ❁ཻུ۪۪⸙͎.' ───────╯

Clive dan Cat menatap papan pengumuman nilai ujian praktik murid kelas 2. Pihak sekolah memang selalu memajang nilai para murid supaya tahu sampai dimana kemampuan murid.

Clive menunjuk nama Cat yang ada di urutan ketiga dari atas. "Semua nilai ujian praktikmu sempurna, kecuali itu. Seni musik."

"Ma-Maaf..." ucap Cat lirih.

"Nilaimu sangat membuatku terkejut. Hanya mendapat 40 dari 100. Kurasa aku bukan guru yang baik."

"Ti-tidak, Clive! Aku yang salah! Karena aku tone deaf, aku tidak tahu beda nada-nada itu."

Clive terlihat muram. "Aku terlalu percaya diri. Kukira aku ahli dalam hal musik. Ternyata ... "

Clive berjalan pelan menjauhi Cat. Ia terlihat lesu sekali, kepalanya menunduk.

"Kenapa aku bodoh sekali di bidang musik?? Aku mengecewakan Clive padahal dia sudah mau meluangkan waktu untuk mengajariku!!" teriak Cat dalam hati.

Cat berlari mengejar Clive yang masih belum jauh. Ia menubruk dan memeluk Clive dari belakang.

"Clive!!"

Clive diam sejenak. "Cat, saat ini aku sedang ingin sendirian."

"Clive, maaf aku mengecewakanmu!" seru Cat. "Aku akan berusaha saat remedial nanti. Aku akan mendapat nilai pas passing grade!!" seru Cat.

"Cat..."

"Makanya... Tolong ajari aku lagi, Clive! Cuma kamu yang bisa membuatku mau belajar pelajaran yang aku benci!"

"Cat..."

Clive melepas pelukan Cat dan berbalik menghadapnya. Cat benar-benar merasa bersalah. Clive tidak tahan melihat wajah Cat yang seperti mau menangis.

Clive menepuk pipi Cat dengan lembut. "Maaf sudah membuatmu tidak enak hati, Cat. Semua ini bukan sepenuhnya salahmu. Baiklah, aku akan mengajarimu lagi."

Cat tersenyum lebar. Ia lega Clive sudah tidak marah lagi. Ia menggenggam tangan Clive erat.

"Hmm... Sepertinya aku harus mencari cara atau trik untuk mengajari seni musik padamu yang tone deaf ini." Clive mengelus-elus dagunya. "Bahkan guru seni musik kita tidak berhasil mengajarimu."

"Ma-Maaf, Clive."

"Tidak apa-apa. Pulang sekolah nanti mampirlah ke ruang klub musik."

"Ya!!"

●●●

Bạn đang đọc truyện trên: AzTruyen.Top